11 September 2014

Kepala Daerah Harus Dorong Optimalisasi Perpustakaan

YOGYAKARTA - Peran pemerintah amat penting dalam upaya memajukan perpustakaan. Untuk wilayah terpencil, kepala daerah dianggap memiliki peranan agar mendorong masyarakat mengoptimalkan perpustakaan.

PerpuSeru merangkul Kepala Daerah dari 19 kabupaten/kota dan 70 Kepala Desa di Indonesia. Mereka juga melibatkan tujuh Kepala Taman Bacaan Masyarakat untuk perkuat komitmen pemberdayaan masyarakat lewat perpustakaan.

Salah satu bentuk dukungan dalam kemitraan Perpuseru dengan lebih dari 100 pemangku kepentingan yang terdiri dari para Bupati, Kepala Desa, serta Kepala Perpustakaan Daerah adalah penandatanganan komitmen bersama untuk menyatakan dukungan penuh terhadap upaya peningkatan perpustakaan berbasis teknologi informasi.

Penanggung Jawab PerpuSeru Titie Sadarini menjelaskan, tujuan lokakarya menuju perpustakaan berbasis teknologi informasi ini, pihaknya melihat jangka waktu tiga tahun yang lalu dengan komitmennya. Seperti dukungan dari mitra-mitra pemerintah daerah (pemda), outputnya sangat signifikan.

"Tapi, kita melihat perubahan positif terhadap masyarakat, sehingga hal ini menjadi sebuah embrio yang harus didorong terus untuk pertumbuhan Indonesia," ujar Titie dalam acara Lokakarya PerpuSeru Membangun Komitmen bersama Pemerintah dan Masyarakat, di Ballroom East Park Hotel, Seturan, Yogyakarta, Jawa Tengah, Selasa (26/8/2014).

Titie melanjutkan, Indonesia juga memiliki banyak modal dasar yang dioptimalkan. Atas dasar itu, terbukti efektif dan bisa dilaksanakan dan bekerja keras, serta komitmen.

"Kami akhirnya bertekad akan meneruskan dan melihat hasilnya. Ini merupakan tahap kedua yang kita jadikan terhadap mitra," ucapnya.

"Kami masih memfasilitasi. Ini program perpustakaan daerah yang kita fasilitasi. Hanya dengan komitmen ini, program ini menjadi sukses terhadap perpustakaan daerah yang bersangkutan termasuk masyarakatnya," ungkapnya.

Jadi, Titie menambahkan, yang paling penting adalah memberikan kontribusi kemajuan daerah dan negara Indonesia.

"Yang kita angkat ada tiga elemen, yaitu anak muda, UMKM, dan perempuan. Kenapa tiga elemen tersebut? Karena ini bisa membuat perubahan," tuturnya. (faj)

sumber


0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2014 Blog1985. All Rights Reserved. Template by CB Blogger. Powered by Blogger.